JAKARTA, KOMPAS.com – Ahmad Riza Patria tengah menghitung waktu terakhir masa jabatannya sebagai wakil gubernur DKI Jakarta, yang akan usai pada 16 Oktober 2022.
Riza menuturkan, usai masa jabatan tersebut habis, ia akan kembali berkarier di partai politik, yakni Partai Gerindra.
“Tentu kami kembali ke habitat kami masing-masing, seperti saya ini ketua partai, DPD, dan juga Provinsi DKI Jakarta,” kata Riza saat ditanya rencananya usai masa jabatan habis, di kawasan Monas, Sabtu (17/9/2022).
Dia menambahkan, dia akan totalitas dalam urusan partai, termasuk untuk memenangkan Gerindra di Jakarta, hingga memenangkan calon presiden yang partainya usung.
“Tentu tugas saya adalah melaksanakan tugas partai, memenangkan Partai Gerindra agar menang di DKI Jakarta, menambah kursi di DPRD, dan yang paling penting adalah memenangkan Pak Prabowo Subianto sebagai presiden di tahun 2024-2029, itu tugas saya,” tegas Riza.
Merespons soal kemungkinan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang bakal maju sebagai calon presiden, Riza mengatakan bahwa ia tidak akan mencampuri urusan politik pribadi Anies.
“Setiap warga negara itu punya hak dipilih maupun memilih. Jadi setiap warga negara silakan saja (mencalonkan diri), itu hak masing-masing, tentu itu hak pribadi setiap warga ya. Saya sebagai wagub tidak ingin mencampuri wilayah politik pribadi-pribadi,” ungkap Riza.
“Sebagai pribadi sebagai warga negara siapa saja warga negara lain yang mau mencalonkan, itu hak masing-masing saya tidak ingin mencampuri,” imbuh dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
#Usai #Masa #Jabatan #Habis #Oktober #Wagub #Riza #Balik #Habitat #Partai
Klik disini untuk lihat artikel asli